HIGH LEVEL MEETING TIM PERCEPATAN DAN PERLUASAN DIGITALISASI DAERAH

By K. Agvin Oka Subaja 09 Mar 2023, 13:25:19 WIB Seputar Poso
HIGH LEVEL MEETING TIM PERCEPATAN DAN PERLUASAN DIGITALISASI DAERAH

Keterangan Gambar : HIGH LEVEL MEETING TIM PERCEPATAN DAN PERLUASAN DIGITALISASI DAERAH


Rabu, 06 Maret 2022, bertempat di hotel danau Poso Tentena, Satgas P2DD Propinsi Sulawesi Tengah melaksanakan kegiatan High Level Meeting (Rapat Pimpinan Tingkat Tinggi) yang dihadiri oleh Kepala Perwakilan Bank Indonesia Sulawesi Tengah, Gusri Wantoro, Bupati Poso dr.Verna Gladies Merry Inkiriwang, Serta sebagai Narasumber NinPutu Miyari Artha Analis Kebijakan Ahli Muda Dir.Pendapatan Daerah  Kementerian Dalam Negeri, Aswin Saudi,S.STP.,M.Si Sekretaris Dinas Kominfo Prop.Sulteng dan Mappatunru Usman, ST Kepala Bapenda Kab.Poso dan sebagai peserta adalah seluruh Tim Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah SE Propinsi Sulawesi Tengah, kegiatan tersebut dilaksanakan di Poso untuk sebagai tuan rumah pada Pelaksanaan kegiatan High Level Meeting TP2DD tingkat Propinsi Sulawesi tengah, karena berdasarkan hasil penilaian Satgas P2DD Nasional bahwa Kabupaten Poso sebagai  Kabupaten dengan Penilaian Indeks ETPD tertinggi di Sulawesi Tengah dan berada pada urutan 99 dari Seluruh Kabupaten/Kota Se Indonesia. Ini menandakan bahwa dari sisi belanja dan pendapatan daerah sudah mulai menggeser transaksi pemerintah daerah dari tunai menjadi non tunai. Menyandang status sebagai Kabupaten Digital merupakan sebuah tanggung jawab yang harus di kawal terus implementasi Transaksinya dengan menggunakan berbagai Kanal Digital serta terus mengedukasi masyarakat tentang pentingnya memulai habituasi transaksi pembayaran secara non tunai, mengingat kedepannya penggunaan uang kartal perlahan lahan akan tergantikan dengan uang digital.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

Write a comment

Ada 1 Komentar untuk Berita Ini

View all comments

Write a comment